Puisi Humor
Banyak sekali orang yang jenuh dengan puisi-puisi cinta atau elegi. Puisi Humor adalah salah satu alternatif bagi yang sedang gabut atau sedang mencari penyegaran.
Tentunya tak harus diikuti dengan bahasa yang slebor. Cukup bahasa dan aksara yang ringan dengan indah.
Seperti puisi di bawah ini tentang pacar seseorang yang tersangkut di restleting. Cukup menggelitik dan menghibur tapi tidak vulgar.
Ditambah puisi tentang seorang pria yang punya banyak teman wanita.
1. Batal Pergi Ke Undangan
Pagi ini aku terkejut
Bahkan teman-teman sampai takut
Melihat pacarku kalang kabut
Restletingnya terlanjur nyangkut
Celana akhirnya digunting
Terlihat jelas isinya yang berkolor kuning
Meskipun ditutup oleh sarung
Namun, dia menjadi bingung
Tiada lagi kostum kesayangan
Berganti dengan pengganti yang kesempitan
Batal pergi ke undangan
Kini, hanya ngupil di taman
Selfi di kamar depan
Narsisnya tak karuan
Merasa menjadi paling tampan
Walaupun wajahnya jerawatan
Bandung, 19 Oktober 2022
2. Rela Berbagi Cinta
Hari ini bersama kekasih pertama
Besok dengan kekasih kedua
Lusa janjian bertemu kekasih ketiga
Akhirnya aku sendiri
Baju batik dipakai untuk ke undangan
Bersama Mimin emak rupawan
Berolahraga di Senayan
Menjemput kekasih bayangan
Kini, aku memutuskan hubungan
Daripada kelimpungan tiap hari menunggu kepastian
Namun, tak kuasa berpisah darinya
Rela jika harus digilir cinta
Bandung, 19 Oktober 2022
Tentang Penulis
Penulis adalah seorang ibu rumah tangga biasa yang senang bermain aksara di dunia literasi maya khususnya Facebook.
Puisi adalah sebuah bahasa hati.
Komentar
Posting Komentar