Postingan

SIAP MELANGKAH

  puisi-puisi karya Lala Komalasari, S.Pd.I puisi-puisi ini tentang perjalanan hidup manusia sejak pagi lanjut aktivitas siang ditutup dengan aktivitas malam dan hiruk pikuknya menjalani hidup sebagai makhluk Tuhan yang berakal budi.  sebagai manusia yang beragama tentu tak lepas dari doa, agar perjalanan hidup kita benilai, apa pun agamanya pasti mengajarkan tentang pentingnya berdo'a.     1. Suatu Pagi awali pagi dengan do'a  ucapkan bismillah mengharap rida-Nya   awali pagi dengan senyuman selalu tersenyum bahagia tanpa mengharap balasan awali pagi dengan persiapan  untuk melangkah menuju masa depan   awali pagi dengan kedamaian untuk menggapai cita-cita dan tujuan 2. Suatu Siang memandang hari nan terik keringat pun membasahi seluruh tubuh beraktivitas menyongsong petang untuk sekadar melaksanakan tugas sebagai makhluk Tuhan sampai pengejawantahan bukan beban   3. Suatu Sore matahari sudah bergulir ke sebelah barat saatnya menjemput malam yang gelap kali ini tanpa rembulan

Puisi Bucin

 Assalamualaikum warohmatullahi wabarokaatuh Ketemu lagi dengan saya. Kali ini adalah puisi Bucin(budak cinta) yang merupakan perasaan cinta ke lawan jenis. Jika seorang penyanyi lewat lirik dan syair lagu. Nah, kalau penulis bisa lewat puisi.  1. Di antara Warga Dunia Di antara ribuan warga dunia Diriku belum bisa move on darinya Dia yang bisa membuatku merasa terbang ke angkasa Paling tampan nomor wahid yang membuatku khilaf memandang gambar dirinya  Yang lalu biarlah berlalu Sebab semuanya hanya semu Tinggal kenangan dalam memori Cukup kukenang dalam hati  Bandung, 19 Oktober 2022 2. Izinkanlah   Perjumpaan kita di antara puisi Mengurai kisah dengan diksi Binar mata tertunduk malu Ketika debar asmara mulai memunculkan rindu Engkau yang singgah di relung kalbu Hadir di setiap laku Suaramu membisikkan kata cinta Membuai lamunan lengkapi cerita Engkau yang menawan Kehadiranmu membuat orang terpana Goresan pena menorehkan romansa Hiasi langit angan-angan Karenamu aku menjadi terpikat Pr

Puisi Humor

Banyak sekali orang yang jenuh dengan puisi-puisi cinta atau elegi. Puisi Humor adalah salah satu alternatif bagi yang sedang gabut atau sedang mencari penyegaran. Tentunya tak harus diikuti dengan bahasa yang slebor. Cukup bahasa dan aksara yang ringan dengan indah. Seperti puisi di bawah ini tentang pacar seseorang yang tersangkut di restleting. Cukup menggelitik dan menghibur tapi tidak vulgar. Ditambah puisi tentang seorang pria yang punya banyak teman wanita. 1. Batal Pergi Ke Undangan  Pagi ini aku terkejut Bahkan teman-teman sampai takut Melihat pacarku kalang kabut Restletingnya terlanjur nyangkut  Celana akhirnya digunting Terlihat jelas isinya yang berkolor kuning Meskipun ditutup oleh sarung Namun, dia menjadi bingung Tiada lagi kostum kesayangan Berganti dengan pengganti yang kesempitan  Batal pergi ke undangan Kini, hanya ngupil di taman Selfi di kamar depan  Narsisnya tak karuan Merasa menjadi paling tampan Walaupun wajahnya jerawatan Bandung, 19 Oktober 2022 2. Rela Berb

Puisi Gadis Impian

Gambar
  Banyak sekali puisi bertemakan ulang tahun, salah satunya tentang GADIS IMPIAN. Tentang ungkapan seorang gadis yang baru berumur 17 tahun, Banyak hal yang akan diungkapkan seperti berbagai harapan dari kedua orang tua dan handai tolan. Sebagian ada yang mengungkapkan lewat lagu ada juga lewat karya puisi. Sekarang ini ada banyak cara dan tema untuk mengucapkan selamat ulang tahun, bisa lewat media sosial facebook, twitter, instagram, tiktok dan sebagainya. Tentu semua dengan cara yang santun. Bisa pula lewat sebuah lagu.  Berikut ini adalah puisi Tema: ULANG TAHUN GADIS IMPIAN    Cahaya Anugerah Karya: Lala Komalasari S.Pd.I   Engkaulah gadis manis harapan keluarga Menakar kasih sayang tersaji lewat aksara Sekian purnama mengeja renjana Pada bulan kelahiran senandungkan puja   Usia beranjak dewasa dengan segala pesona  Menyambut masa depan, bertopang keyakinan pada Yang Maha Esa Bersama restu kedua orang tua   Melebur dalam samudra cinta Sajak nirmala pun ditulis oleh para pujangga M